Berita

//

PWRI Lubuklinggau Gelar HUT ke-56

2018-07-10 10:42:15 Admin Web Portal



Silaturahmi hari jadi pwri ke 56,halal bihalal dan sosialisasi pengurus PWRI sebagai kota Lubuklinggau Mura dan Muratara.


Acara diselenggarakan di hotel Sempurna dihadiri Asisten 3 Kahlan Bahar, Diskominfo Erwin Armeidi ,Wakil walikota terpilih  H Sulaiman Kohar pimpinan cabang bank syariah mandiri Hari Wahyudi, ketua PWRI linggau Syamsul Anwar. Kepala Area manager BSM Palembang ,Riki Ricardo serta M Supriadi Sang Penyelaras BSM Palembang. Ketua PWRI Sumsel Sofian Robain. Kepala Taspen Sutrisno ,tokoh masyarakat H Karim Ar.


Sambutan ketua PWRI Lubuklinggau Syamsul Anwar mengucapkan terimakasih kepada BSM dan Taspen yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut.


“Terimakasih juga diucapkan  kepada rekan rekan PWRI Lubuklinggau,Muratara dan Mura yang telah hadir dalam rangka Silaturahmi hari jadi PWRI ke 56 Halal Bihalal dan Sosialisasi Pengurus PWRI sebagai kota Lubuklinggau Mura dan Muratara,” ungkapnya.


Kemudian, Ketua PWRI Sumsel Sofian Robain dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya baru tiga bulan menjabat menggantikan M Husni . Lanjutnya, dengan adanya kegiatan semacam ini, akan mempererat tali silaturahmi dan menghasilkan banyak manfaat.


Menurut Sofian , dengan adanya koordinasi dan konsultasi akan membuat sehat para anggota PWRI . Sofian mengharapkan, agar PWRI Lubuklinggau terus bersinergi dan dekat dengan pembina PWRI. bila hal itu dilakukan akan ada dukungan biaya operasional dari pemerintah daerah.


"Kita juga punya mitra, hampir semua bank dan BUMN, semuanya itu memiliki dana CSR. Untuk mendapatkan bantuan itu, hendaknya kita harus aktif buat kegiatan dan mengajukan proposal gunakan peluang ini untuk mensejahterakan anggota PWRI,"ungkap sopian.(admin)





Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 212
  • Kemarin 9451
  • Minggu ini 107131
  • Bulan Ini 196791
  • Total 2004415

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?